TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 47:8

Konteks
47:8 Oleh sebab itu, dengarlah ini, hai orang yang hidup bermanja-manja, yang duduk-duduk dengan tenang, b  yang berkata dalam hatimu: "Tiada yang lain di sampingku! c  Aku tidak akan jadi janda d  dan tidak akan menjadi punah!"

Kejadian 3:5

Konteks
3:5 tetapi Allah mengetahui, bahwa pada waktu kamu memakannya matamu akan terbuka, dan kamu akan menjadi seperti Allah 1 , j  tahu tentang yang baik dan yang jahat."

Kejadian 3:2

Konteks
3:2 Lalu sahut perempuan itu kepada ular itu: "Buah pohon-pohonan dalam taman g  ini boleh kami makan,

Kejadian 2:4

Konteks
2:4 Demikianlah riwayat 2  r  langit dan bumi pada waktu diciptakan. s  Ketika TUHAN Allah 3  menjadikan bumi dan langit, --
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:5]  1 Full Life : KAMU AKAN MENJADI SEPERTI ALLAH.

Nas : Kej 3:5

Iblis, sejak semula, menggoda manusia agar percaya bahwa mereka bisa menjadi seperti Allah dan menentukan sendiri apa yang baik dan apa pula yang jahat.

  1. 1) Umat manusia, dalam usaha untuk menjadi "seperti Allah," tidak lagi bergantung pada Allah Yang Mahakuasa dan dengan demikian menjadi allah palsu

    (lihat cat. --> Kej 3:22;

    lihat cat. --> Yoh 10:34).

    [atau ref. Kej 3:22; Yoh 10:34]

    Manusia kini berusaha memperoleh pengetahuan moral dan pemahaman etis dengan memakai akalnya sendiri serta ingin dimerdekakan dari firman Allah. Sekalipun demikian, hanya Allah berhak untuk menentukan mana yang baik dan mana yang jahat.
  2. 2) Alkitab menyatakan bahwa semua yang berusaha menjadi Allah "akan lenyap dari bumi dan dari kolong langit ini" (Yer 10:10-11). Hal ini juga akan menjadi nasib antikristus yang akan menyatakan diri "sebagai Allah" (2Tes 2:4).

[2:4]  2 Full Life : DEMIKIANLAH RIWAYAT.

Nas : Kej 2:4

Riwayat penciptaan yang kedua ini (Kej 2:4-25) tidak bertentangan dengan Kej 1:1-2:3. Kisah ini lebih merinci penciptaan laki-laki dan wanita, lingkungan dan masa percobaan mereka. Pasal Kej 2:1-25 memberikan rincian menurut topik, sedangkan pasal Kej 1:1-31 menyajikan urutan kronologis.

[2:4]  3 Full Life : TUHAN ALLAH.

Nas : Kej 2:4

Nama Allah yang lain diperkenalkan dalam Kej 2:4, nama "Tuhan" (Ibr. _YHWH_, "Yahweh"). Jikalau _Elohim_ (Kej 1:1) merupakan nama Allah yang umum, yang menekankan kebesaran dan kuasa-Nya

(lihat art. PENCIPTAAN),

"Tuhan" adalah nama pribadi dan perjanjian yang dengannya Allah menyatakan diri kepada umat-Nya. Dalam penyataan nama perjanjian Allah ini terkandung kasih setia-Nya, perhatian akan keselamatan manusia, serta kedekatan dan kehadiran-Nya yang setia bersama umat-Nya. Nama pribadi ini dipakai dalam situasi ketika Dia dilihat dalam hubungan langsung dengan umat-Nya atau dengan alam. Bila kata-kata "Tuhan Allah" dipakai bersamaan, maka nama tersebut mengacu kepada Pencipta mahakuasa yang telah memasuki hubungan perjanjian dengan umat manusia (lih. ayat Kej 2:9-25; Kel 6:6; Im 11:44-45; Yes 53:1,5-6;

lihat cat. --> Kel 3:14).

[atau ref. Kel 3:14]



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 1.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA